Lomba Blog: Ring Pertandingannya Para Blogger

lombablog

Blogger yang tak pernah ikut lomba, ibarat petinju yang rajin berlatih di kamar, tapi gak mau naik ring pertandingan- Pakde Cholik

Status tersebut diposting oleh Pakde Cholik di halaman facebooknya. Kalau dipikir, ya memang ada benarnya juga. Anggap saja tulisan yang kita tayangkan di blog selama ini adalah sesi latihan menulis. Selayaknya seorang atlet yang jika ingin menang dalam pertandingan, maka harus giat berlatih. Perbedaannya adalah bahwa ring pertandingan bagi para blogger adalah lomba blog. Ya, lomba blog yang sekarang semakin sering diadakan. Yang hadiahnya semakin hari semakin menggiurkan. Dan tentunya pemenangnya tidak semakin banyak pula 😀

Itulah mengapa lomba blog dikatakan sebagai ring pertandingannya para blogger. Tidak lain adalah untuk melihat siapakah blogger yang memang layak menjadi pemenang. Dimana untuk menjadi pemenang tersebut tentu tidak mudah kan? Dalam menulis sebuah artikel yang dapat menarik hati para juri diantara segelintir artikel lainnya diperlukan suatu proses. Proses berpikir dan menuangkan ide tersebut dalam bentuk artikel/postingan. Jadi bisa dibilang lomba blog ini merupakan suatu ajang ujian untuk melihat kesiapan seorang blogger, apakah mampu bersaing dengan blogger lainnya ataukah tidak. Kalau untuk ikut berpartisipasi saja sudah mundur duluan, bagaimana mau jadi pemenang? Benar tidak?

Jadi, dalam rangka melihat persaingan para blogger untuk menciptakan artikel-artikel berkualitas dan bermanfaat, maka seperti janji saya pada postingan serba-serbi pelaksanaan lomba blog sebelumnya, saya akan share info lomba blog yang saya ketahui.

Lomba Blog Deadline Oktober

Lomba Blog Piknik Itu Penting

Deadline 5 Oktober 2015. Lomba ini diselenggarakan dalam rangka Dies Natalis IPB ke-52. Peserta diminta menceritakan  pengalaman pikniknya yang berkesan dan latar belakang mengapa piknik itu dianggap penting. Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu: voucher hotel, uang tunai, boneka horta, souvenir dan sertifikat. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Kompetisi Blog “Jakarta 24 Jam”

Deadline 5 Oktober 2015. Peserta diminta menuliskan artikel dengan tema: Jakarta 24 jam. Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu: voucher urban icon, voucher hotel quickly, voucher taksi dan hotel dari Blue Bird, serta buku dari GagasMedia. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Khalisa Blog Competition

Deadline 8 Oktober 2015. Lomba ini diselenggarakan oleh Khalisa Indonesia. Peserta diminta menulis artikel dengan topik “Khalisa Lip Balm, Lembabkan dan Warnai Tulusnya Senyummu”. Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu: uang tunai, paket cantik dari Khalisa dan voucher belanja. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Lomba Blog Hari Pangan Sedunia

Deadline 9 Oktober 2015. Lomba ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Pangan Sedunia 2015. Peserta diminta menulis artikel dengan tema “Petani Pejuang Pangan dan Gizi Bangsaku”. Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu: uang tunai dan sertifikat. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Contest HRCentro 2015

Deadline 10 Oktober 2015. Lomba ini diselenggarakan oleh HRCentro.com. Peserta diminta menuliskan artikel dengan judul “HRCentro Komunitas Sumber Daya Manusia Indonesia”. Tersedia hadiah berupa sejumlah uang tunai bagi para pemenang. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Lomba Blog Menuju Semarang Tangguh

Deadline 10 Oktober 2015. Lomba ini diselenggarakan oleh Program 100 Resilient Cities- Semarang. Peserta diminta menuliskan artikel dengan memilih salah satu dari empat tema yang diberikan. Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu: gadget dan voucher hotel. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Lomba Blog Smartfren 4G

Deadline 11 Oktober 2015. Lomba ini diselenggarakan oleh blogdetik dan PT Smartfren Telecom, Tbk. Peserta diminta menulis artikel tentang gaya hidup dunia digital di era internet cepat dari Smartfren 4G LTE Advance. Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu: smartphone android dan uang tunai jutaan rupiah. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

ASUS ZenPad Blogger Writing Competition

Deadline 14 Oktober 2015. Peserta diminta menuliskan artikel yang menjelaskan bahwa ASUS telah menghadirkan ZenPad, tablet 7 inci terbaru dengan sistem operasi Android 5.0 Lollipop dan diperkuat oleh prosesor Intel Atom x3-C3230 Quad-Core 64-bit yang menawarkan kemampuan tinggi dan hemat energi. Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu produk Asus Fonepad 7. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Klikhotel Short Writing Competition

Deadline 15 Oktober 2015. Peserta diminta menuliskan artikel mengenai pengalaman menginap di hotel yang dipesan serta pengalaman dalam melakukan reservasi menggunakan Klikhotel (bagi yang sudah pernah pakai klikhotel) dan pengalaman selama berlibur yang ditutup dengan ajakan untuk menggunakan Klikhotel sebagai penyedia layanan reservasi hotel maupun tiket pesawat (bagi yang belum pernah pakai klikhotel). Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu sejumlah uang tunai dan gift voucher. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

ICRC Blog Competition

Deadline 15 Oktober 2015. Lomba blog ini diadakan dalam menyambut peringatan 70 tahun ICRC bersama Indonesia. Peserta diminta menuliskan artikel dengan tema “Nilai-Nilai Keagamaan dan Aksi Kemanusiaan”. Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu sejumlah uang tunai, trophy, sertifikat dan merchandise. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Lomba Blog Pojok Pulsa 2015

Deadline 18 Oktober 2015. Peserta diminta membuat postingan tentang pengalaman menarik seputar kehidupannya dan hubungannya dengan pulsa. Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu sejumlah uang tunai dan pulsa. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Lomba Ngeblog Hari Jadi Bojonegoro Ke-338

Deadline 20 Oktober 2015. Lomba ini diadakan dalam rangka Hari Blogger Nasional Ke-8 dan Hari Jadi Bojonegoro ke-338. Peserta diminta menuliskan artikel dengan tema “Semangat Gotong Royong, Keuletan Petani, Adat Kebudayaan, Mengelola Banjir, Pemanfaatan Pengairan dan Ayo Sekolah !” (pilih salah satu). Adapun hadiah yang disediakan bagi para pemenang yaitu sejumlah uang tunai dan piagam resmi Bupati Bojonegoro. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Milna SEO Blog Competition

Deadline 23 Oktober 2015. Peserta diminta menuliskan artikel mengenai Milna Bubur Bayi Organik. Adapun hadiah yang disediakan bagi pemenang yaitu: gadget dan voucher belanja. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Lomba Blog Go For It with Blog Emak Gaoel

Deadline 24 Oktober 2015. Peserta diminta menulis tentang apa yang sedang kamu kejar dalam kegiatan blogging-mu? dan cerita singkat tentang aplikasi apa saja yang dipakai dalam membuat tulisan lomba tersebut. Adapun hadiah yang disediakan bagi pemenang yaitu: smartphone android dan pulsa. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Lomba Blog Sun Life 2015

Deadline 25 Oktober 2015. Peserta diminta menuliskan artikel dengan tema “Wujudkan Masa Depan Cerah dengan Perencanaan Keuangan yang Lebih Baik”. Adapun hadiah yang disediakan bagi pemenang yaitu: uang tunai, sertifikat dan merchandise Sun Life. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Grand New Avanza & Grand New Veloz Blog Competition

Deadline 28 Oktober 2015. Peserta diminta menuliskan artikel dengan memilih salah satu dari tiga kategori berikut, yaitu: lifestyle, traveling, atau fotografi. Akan dipilih 20 tulisan terbaik yang akan diajak jalan-jalan gratis seharian bersama Toyota, kemudian ditantang untuk menuliskan review perjalanannya. Kemudian 3 review terbaik nantinya akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Lomba Blog Deadline November

Lomba Blog Heavenly Blush

Deadline 2 November 2015. Peserta diminta menuliskan artikel dengan memilih salah satu dari 10 macam judul yang disediakan. Adapun hadiah yang disediakan bagi pemenang yaitu: uang tunai dan sertifikat. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

BliBli.com Fantastic Blog Competition

Deadline 12 November 2015. Peserta diminta menuliskan artikel bertema review produk handphone/smartphone, produk otomotif, atau fashion. Adapun hadiah yang disediakan bagi pemenang yaitu: asus zenfone, gopro hero 4, dan samsung nx3000. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Kontes SEO Rexco

Deadline 20 November 2015. Peserta diminta menuliskan artikel dengan tema “Mengapa Saya Memilih Rexco Dibandingkan Merk Lain?” Adapun hadiah yang disediakan bagi pemenang yaitu uang tunai dan produk rexco. Untuk info selengkapnya, silahkan baca syarat dan ketentuan lomba pada halaman berikut.

Akhirnya kelar juga saya kumpulin info-info lomba blog yang ada ke postingan ini. Ayo, siapkan segenap tenaga untuk bisa berpartisipasi dan jadi pemenang 😉 #eh.. Teman-teman punya info lomba blog lagi? Share di kolom komentar yuk..

Biasa dipanggil Andy. Pernah tinggal lama di Makassar dan sekarang di Mataram, Lombok. Ngeblog sejak 2007. Senang kulineran, staycation, kopdaran di cafe, browsing produk di toko online tapi gak beli, dan tentu saja...senang menulis :) Bisa dikontak di andyhardiyanti@gmail.com

37 Comments

  • arman 2 October 2015 at 7:33 pm

    banyak juga ya lomba blog yang lagi berlangsung. sebenernya emang bagus itu lomba blog selain untuk dijadikan ajang pertandingan, juga lumayan nambahin topik nulis blog kalo lagi mentok. hahaha.

    tapi gua termasuk orang yang males ikutan lomba blog. 😛
    abis gua sukanya nulis yang suka2nya gua aja, gak suka diatur2 orang lain, kecuali kalo dapet bayaran! hahahaha.

    Reply
    • @bangsaid 2 October 2015 at 10:26 pm

      mirip sih sebenernya sama saya….
      jarang banget ikutan lomba. Tapi kadang suka ‘ngiler’ sama hadiah-hadiahnya

      Reply
      • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:40 pm

        Ayo ikutan bang, biar gak ‘ngiler’ terus. Hehehe 😀

        Reply
    • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:38 pm

      Hahahah.. yang kecualinya itu penting banget ya man 😀
      Arman mah emang gak cocok jadi peserta lomba, jadi penyelenggara aja gimana?

      Reply
  • Jefry Dewangga 2 October 2015 at 11:07 pm

    Lomba blog seperti ini dapat membuat para blogger lebih semangat lagi untuk menulis di blog mereka. 🙂

    Reply
    • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:43 pm

      Bener Mas Jef. Hitung-hitung buat update blog 😉

      Reply
      • Jefry Dewangga 6 November 2015 at 9:23 pm

        Iyo mbak, soalnya terkadang kita bingung belum ada ide buat posting sedangkan blog masih harus diupdate. Ya mengikuti lomba demikian bisa mengisi waktu kekosongan tersebut. 🙂

        Reply
  • Beautyasti1 3 October 2015 at 4:12 am

    Banyak banget lomba nya…. Aku ikutan 2 diantara nya aja deh hehehe.. Pucing pala berbih kalau lomba nya seo gitu mba.. Hihihii

    Reply
    • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:44 pm

      Yang lomba seo cuma salah dua kok diantara daftar diatas. Ayo mbak, ikut ajak semuanya. (Saya ngajakin orang, padahal diri sendiri gak mampu ikut semuanya) 😀

      Reply
  • Si Promo 3 October 2015 at 7:11 am

    wow banyak banget ya ternyata kompetisi blog terbaru untuk dua bulan ke depan.. mantap abis 🙂

    Reply
    • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:45 pm

      Hehehe.. iya nih mas serba kuis 😉

      Reply
  • Mugniar 4 October 2015 at 4:26 pm

    Wiiiih banyaknya dii .. ada beberapa yang baru saya tahu setelah baca postingan ini.
    Makasih infonya ya Mama Sedja

    Reply
    • Mugniar 4 October 2015 at 4:31 pm

      Eh, kerennya infografisnya, gang … ajar dulu ^_^

      Reply
      • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:47 pm

        Makasih kakak.. senangnyami sudah dibilang keren sama seleblog ;D Ayo kak belajar sama-sama. Tapi kapan, hiks.

        Reply
    • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:46 pm

      Iya Kak. Sama-sama 🙂 Saya malah baru tahu beberapa info lomba blog lainnya, ternyata masih banyak yang belum masuk di postingan ini.

      Reply
  • Sandi Iswahyudi 5 October 2015 at 1:33 am

    Menarik ane langsung lihat-lihat pengen ikutan. Trim infonya banyak lomba

    Reply
    • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:37 pm

      Ayo ikutan mas. Mas Sandi jago nulis nih, saya sering lihat nama blognya di pengumuman pemenang 😀

      Reply
  • Yudi Randa 5 October 2015 at 6:50 am

    aLAMAAAAAaaaak banyaknya tu lomba blog 😀
    saya? kayaknya nggak dulu bang.. ngasah pisau dulu aja

    Reply
    • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:36 pm

      Iya Mas Yud.. ini abang udah kumpulin semua info lombanya. Udah tajam kok itu pisaunya. Ayo ikutan lombanya. Nasibbbb..dipanggil abang gini T_T

      Reply
  • Yudi Randa 5 October 2015 at 9:29 am

    Yudi nggak ikutan dulu deh bang.. Mau ngasa pisau aja dulu hehehe

    Reply
    • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:34 pm

      Iya, Mas Yud. Ngasah pisau aja dulu. Abang bikin postingan persiapan lomba dulu ya T_T Iya, Abang…

      Reply
  • F.Nugroho 5 October 2015 at 10:08 am

    siapkan tulisan berikutnya. tetapi beberapa ga bisa ikut gara-gara ga punya bahan dan deadline hari ini 😀

    Reply
    • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:48 pm

      Sama 😀 Saya dong, heboh di awal aja. Ujung-ujungnya selaluuu aja posting pas hari H.

      Reply
  • cputriarty 5 October 2015 at 2:04 pm

    semoga bisa pede ikutan ngontes nih..hiiihi jiper ama mbak yanti yang piawai nulis 🙂

    Reply
    • andyhardiyanti 5 October 2015 at 5:49 pm

      Fufufufu, bagusan tulisannya mbak kok. Saya jagonya sebarin info lomba aja deh 😀

      Reply
  • liza 6 October 2015 at 3:08 pm

    wuiiihhh… oktober banyak banget lombanya dan rata2 mepet deadlinee… tarik nafas panjang n ngelist yang mana bisa ikutaan

    Reply
  • liza 6 October 2015 at 3:10 pm

    btw komenku masuk enggak ya

    Reply
    • andyhardiyanti 6 October 2015 at 3:18 pm

      masuk kok mbak 😉

      Reply
  • Lusi 7 October 2015 at 2:14 am

    Banyak blogger yang tidak pernah ikut lomba, biasanya mereka yang sudah menguasai niche-nya karena takut merusak citra blognya yang sudah dipercaya banyak brand kalau diisi macam-macam tema. Aku sendiri tergantung mood.

    Reply
    • andyhardiyanti 10 November 2015 at 3:14 pm

      Iya mbak. Blog saya ini masih gadogado. Jadilah ikut lomba sana sini. Eh tapi menangnya gak sana sini 😀

      Reply
  • Riva Sakina 7 October 2015 at 7:20 am

    Iya nih belum pernah ikutan satupun lomba, soalnya bingung lawannya pada jago-jago, hihihi

    Reply
    • andyhardiyanti 10 November 2015 at 3:14 pm

      Hayukk ikutan mbak 🙂 semangat!!

      Reply
  • Fahmi 9 October 2015 at 4:51 am

    waaah! banyaaak, mo cobain ikut salah satu deh 😀

    Reply
    • andyhardiyanti 10 November 2015 at 3:15 pm

      Gak usah ikutan mas, ntar menang lho #eh. Hihihi… Mas Fahmi jadi juri aja deh,

      Reply
  • kangjum 27 November 2015 at 12:29 pm

    kalau liat hadiahnya sich terkadang ngiler juga mbak. tapi, belum ada satu pun lomba yang saya ikuti cz saya paling males naruh widget/banner ataupun link di sidebar kecuali orang pasang iklan 🙂

    Reply
  • bagasseo 10 December 2015 at 6:00 am

    Ada informasi lomba terbaru nggak min? Lagi nari-nyari belum ketemu nih.. 😀
    Terima kasih

    Reply
  • Lomba Blog Dan Informasi Paling Ngehits – Blognya Andy Hardiyanti 13 December 2015 at 6:02 am

    […] sejak menulis sejumlah postingan tentang info lomba blog sebelumnya, saya sudah berniat untuk berhenti saja kedepannya membuat postingan serupa. Bukan […]

    Reply

Leave a Comment